Ncomputing
Pengertian Ncomputing
NComputing adalah terminal yang pertama di dunia yang tidak membutuhkan CPU / prosesor, hard-drive, atau CD-ROM dan dapat dipergunakan sama seperti layaknya PC biasa. Dengan hardware Ncomputing exclusive UTMA (Ultra Thin Multi-Access) teknologi, Ncomputing dapat meng-ekspansi PC anda sampai 10 terminal komputer.
Ada 3 Bagian dalam NComputing, yaitu:
•Pertama adalah software vspace, yang memungkinkan standar PC Linux dan Windows untuk digunakan bersamaan oleh beberapa user secara terus menerus. Dengan vspace, setiap orang dapat menjalankan aplikasi mereka sendiri, sama seperti mereka memiliki PC sendiri-sendiri.
•Kedua adalah protokol komunikasi UXP. UXP adalah metode tampilan desktop dan audio akan dikirim ke perangkat dan data dari keyboard dan mouse dikirim kembali ke PC. UXP sangat efisien, dan canggih dalam sinkronisasi multimedia audio / video.
•Ketiga adalah perangkat akses. Murah, kecil, berdaya rendah, dapat diandalkan, kotak yang tahan lama. Di lain sisi terdapat colokan ke perangkat user (seperti keyboard, monitor dan mouse). Di sisi lainnya lagi terhubung via kabel ke PC yang di share (PC Server).
NCOMPUTING digunakan lebih dari 15.000.000 User di 140 negara. Ncomputing akan mengubah cara kita menggunakan computer. Ncomputing bisa memperbanyak sampai 10-30 pemakai dari 1 PC. Cocok untuk berbagai macam aplikasi dari small to medium size business, enterprise dan home markets.
Kelebihan Ncomputing :
•Tidak berisik dan pengunaan listrik kecil hanya 5 watt.
•Supports high resolution tampilan monitor.
•Aman dan cepat.
•Siap dan mudah digunakan.
•Biaya lebih efektif.
•Tidak membutuhkan perawatan.
•Kompatibilitas.
•Pengoperasian Windows secara Simultan.
•Desain yang ringkas.
Kelebihan dan Kekurangan dari Ncomputing :
1.Kelebihan : irit listrik, hemat tempat, bagus buat warnet, mudah perawatannya, jika ada troubleshouting yang diperiksa hanya 1 PC.
2.Kekurangan : Harus Siap 1 PC (Komputer Server) cadangan, beli adaptor cadangan (adaptor sering rusak jika terus menerus tersambung ke steker), butuh PC server dengan spek yang tinggi, lisensi Windows tetap dihitung per unit (1 Terminal = 1 PC = 1 lisensi), hanya billing tertentu (untuk warnet) yang support tipe terminal seperti ini.
Referensi : 1.http://www.blogcatalog.com/search/frame?term=pengertian+3m+plus&id=64feb363b6604b8bc6ca48f5399355de
2. http://www.blogcatalog.com/explore/pengertian+3m+plus/
Jumat, 14 Mei 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar